Kelompok Kerja Kepala Sekolah Dasar dari 8 Kabupaten/Kota di Banten Bahas Platform Merdeka Mengajar di FKIP Untirta

Diposting pada

SERANG-Untirta menggelar Kuliah Pakar yang bertemakan “Optimalisasi Penggunaan Platform Merdeka Mengajar untuk Kepala Sekolah” pada Jumat, 15 Maret 2024, di Aula Karakter Jawara Kampus . Kegiatan ini menjadi momen kolaborasi antara Perguruan Tinggi dan organisasi profesi yang berperaan penting dalam meningkatkan mutu pendidikan di sekolah serta meningkatkan sumber daya manusia dengan mengoptimalkan tenaga yang profesional sebagai ujung tombak pelaksanaan berbagai kegiatan di sekolah.

Hadir dalam kegiatan ini sekaligus membuka Dekan FKIP Untirta Dr. H. Fadlullah, S.Ag., M.Si, didampingi Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan, Alumni dan Kerjasama Dr. Abdul Fatah, S.Pd., M.Pd, serta Pengurus Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) dari berbagai daerah di Provinsi Banten, seperti Kota Serang, Kabupaten Serang, Kabupaten Pandeglang, Kabupaten Lebak, Kota Cilegon, Kota Tangerang, Kota Tangerang Selatan, dan Kabupaten Tangerang.

Dalam sambutannya, Ketua Forum Komunikasi Mahasiswa Pascasarjana FKIP Untirta Edi Rohyadi, S.Pd., menegaskan pentingnya pemahaman yang mendalam mengenai penggunaan Platform Merdeka Mengajar bagi para guru dan kepala sekolah. Pemateri kegiatan ini adalah Taufiq Rahman, M.Pd. dari Balai Guru Penggerak Provinsi Banten, yang memberikan wawasan yang berharga kepada peserta serta antusias para peserta hingga berbagai pertanyaan terkait Platform Merdeka Belajar terus dilontarkan kepada pemateri.

Harapan dan umpan balik dari peserta kuliah pakar menunjukkan keinginan untuk terus mengadakan kegiatan serupa, yang tidak hanya memberikan pemahaman yang lebih baik kepada pendidik, tetapi juga mengoptimalkan implementasi konsep Merdeka Mengajar di lapangan. Semoga kolaborasi seperti ini terus berlanjut untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Provinsi Banten.(FKIP/Humas)