Penuhi Standar Internasional: Laboratorium Lingkungan dan Teknologi Hijau Meraih Sertifikasi ISO 9001:2015 pertama di Untirta dan menuju Akreditasi KAN

Diposting pada

Tanggal 30 Desember 2023 merupakan waktu yang bersejarah karena salah satu laboratorium di Universitas Sultan Ageng Tirtayasa meraih Sertifikat International Organization for Standardization (ISO) 9001:2015 dengan nomor sertifikat 23EQMD32. Laboratorium Lingkungan dan Teknologi Hijau merupakan satu-satunya laboratorium yang mendapatkan Sertifikat ISO 9001:2015 dan mengawali untuk peningkatan kualitas layanan laboratorium secara berkelanjutan. Yus Rama Denny, Ph.D, selaku Kepala Unit Penunjang Akademik Laboratorium Terpadu memastikan bahwa layanan laboratorium harus berorientasi pada kepuasan konsumen dengan menenuhi kesesuaian Manajemen Mutu dengan Standar Internasional. Cakupan bidang Laboratorium Lingkungan dan Teknologi Hijau yaitu mengenai layanan pengujian yang berkaitan dengan environmental parameter testing services and processing of biodiesel, batteries and pure water. Sertifikat ISO 9001:2015 akan menjadi persyarat dalam pemenuhan dan pengajuan proses Sertifikasi SNI produk unggulan di lingkungan laboratorium Universitas Sultan Ageng Tirtayasa.

Proses kegiatan untuk mendapatkan sertifikasi ISO dilakukan di Laboratorium Lingkungan dan Teknologi Hijau sejak pertengahan tahun 2023. Hal ini dilakukan secara bertahap melalui proses awal sampai Laboratorium Lingkungan dan Teknologi Hijau dinyatakan layak dan memenuhi standarisasi internasional melalui ISO 9001:2015. Dengan adanya laboratorium yang memiliki standarisasi internasional ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas layanan dan mutu khususnya dalam pengembangan laboratorium secara berkelanjutan yang berorientasi pada kemajuan institusi Untirta kedepan. Selain itu, Laboratorium Lingkungan dan Teknologi Hijau pada awal tahun 2024 juga sedang berproses dalam pengajuan ISO / IEC 17025: 2017 dan pemenuhan Sertifikat Komite Akreditasi Nasional (KAN) sebagai acuan standard dalam kompetensi laboratorium pengujian dan kalibrasi. Hal ini dimaksudkan agar hasil pengujian dan kalibrasi dari Laboratorium secara valid yang dapat dipercaya oleh masyarakat.