Antusiasme Tinggi, LPPM Untirta Gelar Pembekalan KKM Reguler I Secara ‘Hybrid’

Diposting pada

Siaran Pers Nomor : B/ 06/ UN43.8/HM.00.06 /2023

 Serang — Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) menyelenggarakan pembekalan bagi Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) dan peserta Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM) Tematik Reguler I tahun 2023 dengan mengusung tema ‘Kolaborasi Potensi Lokal untuk Mendukung Pembangunan Berkelanjutan di Daerah’ secara hybrid, Kamis (4/1/2023) yang bertempat di Gedung Auditorium, Kampus Untirta, Sindangsari, Kabupaten Serang.

Koordinator Pusat Pengelolaan dan Pengembangan KKM, Dr. Suwaib Amiruddin, M.Si., melaporkan bahwa antusias mahasiswa peserta KKM begitu melonjak hingga 3.138 dari 2.400 pendaftar yang ingin dijaring dan menyatakan hanya 3.085 peserta berdasarkan hasil seleksi administrasi. Sementara itu total DPL tercatat 135 dari 177 pendaftar.

Ketua LPPM, Dr. Rusmana, Ir. M.P., berharap kepada mahasiswa peserta KKM ini untuk membawa perubahan khusus dan utamanya adalah meningkatnya potensi dan kompetensi pribadi di masing-masing fakultas dan umumnya membawa dampak yang baik terhadap lingkungan bagi masyarakat, kampus, dan stakeholder.

“KKM ini merupakan sebuah kegiatan intrakurikuler yang memadukan tri dharma perguruan tinggi yang menggunakan metode pemberian pengalaman belajar dan bekerja (bagi) mahasiswa didalam kegiatan pemberdayaan masyarakat. Selain itu juga KKM ini merupakan wahana pengembangan ilmu dan teknologi yang dilaksanakan diluar kampus dalam waktu mekanisme serta persyaratan tertentu. Oleh karena itu diharapkan untuk menjamin keterkaitan antara hubungan akademik teoritik dan empirik praktis,” tuturnya.

Rektor Untirta, Prof. Dr. Ir. H. Fatah Sulaiman, S.T., M.T., sambut syukur dan membuka pembekalan ini dengan penuh optimis untuk Untirta Cerah kedepannya.

“Saya pesankan di tahun baru dengan segala anugerah ini (untuk) niatkan, kita berikan karya terbaik yang bisa kita lakukan, semaksimal yang bisa kita lakukan. Karena ini adalah investasi, bukan hanya untuk kepentingan disini (universitas -red) melainkan juga investasi bagi kepentingan kehidupan yang lebih abadi setelah hidup di dunia ini. Mudah-mudahan kita masih diberi waktu untuk terus menorehkan karya-karya terbaik,” sambutnya.

Beliau berpesan kepada Dosen Pembimbing untuk terus berkolaborasi dengan mahasiswa dalam menghasilkan karya-karya berupa buku ataupun jurnal yang bersifat nasional maupun internasional mengenai potensi wilayah yang ada di Provinsi Banten, menurutnya output dan outcome seperti itulah yang jauh lebih berharga dan terdokumentasi sepanjang hayat.

Prof. Fatah juga yakin kepada mahasiswa peserta KKM sudah diberikan bekal yang cukup melalui simulasi ruang belajar di kelas dengan segala problematikanya, sehingga mahasiswa memiliki problem solving yang baik di lapangan untuk menciptakan warna kondisi di lingkungan masyarakat.

Turut hadir dalam kegiatan ini para Dekan Fakultas, para Koordinator Pusat LPPM Untirta, Kepala Bidang Pemerintahan dan Pembangunan Manusia dari Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Provinsi Banten, perwakilan dari Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Banten, para DPL, dan mahasiswa peserta KKM. (DAN/AAP/VDF)

Kantor Humas Untirta, Jalan Raya Palka Km. 3 Sindangsari, Pabuaran, Kabupaten Serang, Provinsi Banten. Hotline Humas Untirta: +62 822-9897-9737