Serang – Kegiatan sosialisasi Mekanisme Kerjasama dan Sosialisasi Indikator Kinerja Utama (IKU) hari ke-2 bidang Kerjasama Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) dilaksanakan pada hari Selasa (23/01) dan dibagi menjadi 2 sesi. Sesi pertama dilaksanakan di Ruang Audit lt. 2 Dekanat kampus Fakultas Teknik (FT) Untirta dan sesi kedua dilaksanakan di Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan (FKIK) kampus Pakupatan.
Sesi pertama berlangsung pada pagi hari pukul 9 di kampus FT Untirta. Turut hadir dalam agenda tersebut Dr. Eng. Ir. Bobby Kurniawan, ST., MT. selaku Wakil Dekan I, Dr. Ir. Indar Kustiningsih, ST., MT. selaku Wakil Dekan II, Dr. Dwinanto, ST., MT. selaku Wakil Dekan III serta juga dihadiri oleh para staff FT Untirta. Sesi kedua diselenggarakan pada siang hari pukul 13.00 di kampus FKIK Untirta. Turut hadir dalam agenda tersebut dr. Siti Darifah, M.K.K selaku Wakil Dekan bidang II dan Dr. dr. Omat Rachmat, Sp.Ot(K) Spine. Selaku Wakil Dekan bidang III serta para staff FKIK Untirta.
Sosialisasi ini memberikan kesempatan bagi jajaran Fakultas dan Program Studi untuk memahami secara mendalam mekanisme kerjasama, serta mengeksplorasi strategi mencapai target IKU 6 yang terkait dengan kerjasama baik dengan perguruan tinggi lain, lembaga pemerintahan, atau industri.
Para jajaran Fakultas diberikan pemahaman mendalam tentang berbagai aspek mekanisme kerjasama, termasuk sinergi antarjurusan, antarprogram studi, dan potensi kerjasama dengan pihak eksternal. Hal ini diharapkan dapat memperluas jejaring kerjasama dan meningkatkan visibilitas perguruan tinggi.
Roadshow hari ketiga akan dilanjutkan dengan agenda sosialisasi di Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) serta Fakultas Hukum (FH) Untirta. (PPVA/AAP)