Ikatan Duta Untirta Gagas Program Kerja Desa Wisata sebagai Upaya Percepatan Perkembangan Ekonomi Daerah melalui Pariwisata

Diposting pada

Sesuai dengan nama nya, Desa Wisata bertujuan untuk membantu membangun perekonomian daerah tujuan terutama dalam hal pariwisata sekaligus memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai Pengembangan dan Pengelolaan Destinasi Wisata yang disampaikan oleh Kelompok Sadar Wisata Provinsi Banten (POKDARWIS Provinsi Banten) dilanjut dengan edukasi mengenai Asuransi Keselamatan Berwisata dan Berkendara dan Mitigasi Bencana oleh Jasa Raharja. Selain itu, terdapat juga cek kesehatan gratis yang bekerja sama dengan Jasa Raharja dan dokter setempat.

Program kerja Desa Wisata mendukung program pemulihan ekonomi dalam hal pariwisata pasca covid-19 yang sedang di lakukan pemerintah. Dengan menerapkan Storynomics tourism, yang dimana pendekatan yang dilakukan adalah dengan mengedepankan narasi, konten kreatif, dan kehidupan budaya. Oleh karena itu, output yang dihasilkan dari program ini adalah konten kreatif yang kemudian di sebar luaskan di media sosial Ikatan Duta Untirta yang dinilai mampu memberikan outcome positif jangka panjang terhadap masyarakat sekitar dan destinasi wisata di Banten lainnya.(IDU/Humas)