Dr. Enggar Utari, M.Si selaku akademisi Untirta (Dosen FKIP) mendapatkan penghargaan dari Gubernur Banten sebagai Gender Champion Provinsi Banten dari unsur Akademisi pada peringatan Hari Ibu ke 92 tahun 2020 di Provinsi Banten (17/12). Saat ini beliau diberi tugas tambahan sebagai Koordinator Pusat (Koorpus) Penelitian Lingkungan Hidup dan Mitigasi Bencana, sebelumnya beliau menjadi Koorpus Gender dan Kependudukan LPPM Untirta. Sejak tahun 2015, sudah lebih dari 20 kajian penelitian yang beliau lakukan dengan fokus kepada kajian gender, pemberdayaan perempuan dan anak. Kajian tersebut telah menjadi bahan rekomendasi bagi pemerintah Provinsi Banten dan instansi terkait.
Selain kajian, banyak juga kegiatan bertema gender dan pemberdayaan perempuan yang beliau buat dan atau terlibat di dalamnya. Kajiannya banyak menjadi landasan pembuatan program pemerintah di bidang gender dan pemberdayaan perempuan. Beberapa diantaranya yaitu pada tahun 2015 beliau membuat penelitian yang berjudul “Pemetaan Pusat Pelayanan Terpadu Pemberdayaan Perempuan dan Anak di Provinsi Banten” bekerjasama dengan BPPMD Provinsi Banten. Pada tahun 2019 “Prosiding PP Tindak Pidana Perdagangan Orang 2019” serta banyak penelitian lainnya dalam kurun waktu 2015 sampai dengan 2020. Dalam program pengabdian, beliau juga berperan aktif melakukan kajian terkait permasalahan TPPO pada tahun 2017 dan 2018 kerjasama Untirta dan Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak.
Rektor Untirta Prof. Dr. H. Fatah Sulaiman, ST., MT mengapresiasi penghargaan yang diberikan kepada Dr. Enggar Utari, M.Si. “Saya mengucapkan selamat dan bangga atas prestasi yang diraih, semoga akan bertambah lagi prestasi dan penghargaan kepada sivitas akademika Untirta terlebih pada masa pandemi covid19. Ini membuktikan bahwa Untirta tidak diam dan terus berkontribusi positif dalam meningkatkan mutu pendidikan di Indonesia”, ungkapnya.
Pada momentum peringatan Hari Ibu ke 92 Tahun 2020 raihan penghargaan juga diberikan kepada :
1. Dra. Hj. Niniek Nuraini Wahidin Halim dari Unsur TP PKK Provinsi Banten.
2. Dra. Hj. Adde Rosi Khoerunnisa, S.Sos. MSi dari Unsur BKOW Provinsi Banten.
3. Encop Sofia, MA dari Unsur Legislatif.