Lexus di SMAN 1 Banjarsari, Bangkitkan Semangat Siswa Masuk Perguruan Tinggi

Diposting pada

LEBAK – SMAN 1 Banjarsari bersama dengan Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) dan Paguyuban Mahasiswa Lebak (Paguma), menggelar acara Lebak Expo University (Lexus) Tahun 2025 pada Selasa, 21 Januari 2025, di Aula SMAN 1 Banjarsari, Lebak, yang dihadiri oleh siswa SMAN 1 Banjarsari dan perwakilan beberapa sekolah di sekitar Banjarsari, Lebak. Hadir dalam kegiatan ini, Kepala KCD Dindikbud Lebak, Gugun Nugraha, S.Pd., M.Si., Pembina Paguma Lebak Asep Komar Hidayat, S.Pd., M.Pd., Kepala Sekolah SMAN 1 Banjarsari Lebak Dudi Wahyudi, S.Pd, M.Pd., Sekretaris PMB Untirta Tri Cahyono, M.M., Ketua Pokja Humas Untirta Adhitya Angga Pratama, S.I. Kom., M.I.Kom., Ketua Paguma Lebak Rizal Fauzi (Mahasiswa Teknologi Informasi Untirta) dan tim. Acara ini bertujuan untuk memberikan wawasan kepada siswa tentang berbagai pilihan perguruan tinggi dan peluang pendidikan di jenjang yang lebih tinggi.

Kehadiran tim dari Untirta ini, menurut Rizal diharapkan dapat memberikan informasi mendalam seputar jalur penerimaan mahasiswa, program studi unggulan, serta kontribusi Untirta dalam pengembangan pendidikan di Banten.

Sementara menurut Dudi, ini menjadi contoh nyata mahasiswa di Lebak untuk berkontribusi kepada adik-adiknya dalam menempuh jenjang pendidikan yang lebih tinggi. “Karena Kakak-Kakak dari Paguma juga pernah seperti Adek-Adek, menjadi siswa dan bermimpi ingin berkuliah. Maka dari itu kita apresiasi upaya kita semua dalam rangka meningkatkan jenjang pendidikan bagi SDM di Lebak khususnya,”
Gugun mengungkapkan, sebelum memasuki pergulatan di perguruan tinggi, alangkah lebih baik saat ini para siswa menimba pendidikan karakter sehingga dimungkinkan tercipta generasi emas yang berakhlakul karimah. “Tidak mudah di tengah kehidupan saat ini, tapi ayo kita coba kalau kita ingin hidup bahagia,” ungkapnya.

Dalam paparan materi, Tri Cahyono menekankan pentingnya kesiapan siswa dalam menghadapi persaingan di dunia pendidikan tinggi. “Untirta hadir di Lebak Expo Universiti ini untuk memberikan gambaran luas mengenai kesempatan studi di Untirta dan bagaimana para siswa dapat mempersiapkan diri sebaik mungkin untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang berikutnya. Kita membuka selebar-lebarnya untuk jalur SNBP, SNBT, dan seleksi Mandiri,” ujarnya.

“Hati-hati dalam memilih jurusan, karena ini terkait peluang dan kesempatan apakah kuotanya banyak atau tidak dan jangan sampai salah karena kalau seandainya dapat dan akhirnya itu tidak diambil maka akan berisiko akan dicoret dan tidak bisa mengikuti tes selanjutnya,” tegasnya.

Penulis: Hilman, Angga Humas
Foto: Hilman