Untirta Berikan Sosialisasi SNMPTN-SBMPTN

Diposting pada

Cilegon, 15 Januari 2020 – Dalam rangka persiapan pelaksanaan Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru melalui jalur SNMPTN dan SBMPTN, Universitas Sultan Ageng Tirtayasa melalui kasubag humas dan kordinator TIK UTBK memberikan sosialisasi tentang pelaksanaan SNMPTN dan SBMPTN di SMAN 3 Cilegon.

Sosialisasi ini dikemas dalam acara Edu Fair yang diselenggarakan oleh SMAN 3 Cilegon dan dilaksanakan dengan  tujuan   memberikan informasi khususnya kepada para siswa/i yang akan melanjutkan studi nya ke perguruan tinggi negeri. Dalam kegiatan ini turut serta mengundang beberapa perguruan tinggi Negeri maupun swasta

Ditemui dilokasi, Wakasek kesiswaan SMAN 3 Cilegon, Andri Martadinata, S.Pd mengungkapkan “Edu Fair ini sangat bermanfaat bagi siswa siswi khususnya SMAN 3 Cilegon untuk menggali informasi lebih dalam tentang pendaftaran jalur jalur penerimaan mahasiswa baru masuk perguruan tinggi seperti SNMPTN, UTBK, dan SBMPTN”.

Berkaca pada pengalaman sebelumnya bahwa jalur seleksi penerimaan Mahasiswa baru PTN dari tahun ke tahun terdapat banyak pembaruan. Kordinator TIK UTBK, Tri Cahyono, S.Kom MM mengatakan “ pelaksanaan UTBK Tahun ini berbeda dengan tahun lalu. untuk tahun ini pelaksanaan UTBK dilakukan selama satu minggu dengan satu hari terdiri dari 2 sesi dan setiap siswa hanya diperkenankan mengikuti satu kali ujian”. Untuk mengikuti seleksi SNMPTN-SBMPTN siswa hanya perlu mendaftar via web LTMPT dengan system Single Sign On yang dapat digunakan untuk registrasi SNMPTN, UTBK, dan SBMPTN.

Senada dengan Tri cahyono, kepala subagian humas Untirta, Veronica Dian Faradisa, MM selain memaparkan tentang ke Untirta-an, ia juga menjelaskan bahwa Universitas Sultan Ageng Tirtayasa menggunakan 3 jalur Ujian yakni SNMPTN, SBMPTN, dan Jalur Mandiri yang masing masing memiliki persentase sesuai ketentuan yang diberikan oleh pusat, SNMPTN minimum 20%, SBMPTN Minimum 40%, dan Mandiri maksimum 40%

Antusiasme siswa siswi SMAN 3 Cilegon begitu tinggi pada kegiatan Edu fair ini. Salah satu siswi SMAN 3 Cilegon, Zahra sempat menanyakan tentang Biaya UKT Fakultas Kedokteran Untirta yang merupakan fakultas baru di Untirta. (Rahmat Dwi)