Serang, 7 Januari 2025 – Dalam upaya mencetak generasi muda yang berkualitas dan berdaya saing global, Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) bersama Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) menggelar kegiatan Pembinaan Peserta Beasiswa Cendekia BAZNAS Regional Banten bertajuk “Know Yourself, Unlock Your Potential Branding To Be Gold Generation 2045”. Acara ini berlangsung di Ruang Multimedia, Gedung Rektorat Lantai 1, Kampus Universitas Sultan Ageng Tirtayasa Sindangsari.
Kegiatan ini dihadiri oleh Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Untirta, Dr. H.Agus Sjafari, M.Si., PLH Wakil Ketua Dua Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan BAZNAS Provinsi Banten, H. Mulyadi S.Ag., M.M., perwakilan dari UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten, Kabiro BAKK Untirta H. Tb. Bahtera Rohimudin, SE., M.Si., PIC Program Beasiswa BAZNAS Ilman Faqih Shibgotulloh, Kapokja Kemahasiswaan Untirta beserta jajaran, para mentor Beasiswa Cendekia BAZNAS Regional Banten, serta seluruh peserta penerima beasiswa Cendekia BAZNAS Regional Banten.
H. Mulyadi, S.Ag., M.M., sebagai PLH Wakil Ketua Dua BAZNAS Provinsi Banten, turut memberikan motivasi kepada para peserta. Ia menyampaikan bahwa beasiswa ini tidak hanya memberikan manfaat untuk pendidikan penerima, tetapi juga dapat berdampak positif bagi keluarga dan masyarakat sekitar. “Kami ingin para penerima manfaat menjadikan beasiswa ini sebagai motivasi untuk terus berprestasi. Selain itu, kami berharap sinergi antara BAZNAS dan kampus ini dapat terus mendukung peningkatan pengumpulan zakat, sehingga manfaatnya dapat lebih luas dirasakan masyarakat,” jelas Mulyadi.
Dalam sambutannya sekaligus membuka acara, Dr. H. Agus Sjafari menyampaikan apresiasi kepada BAZNAS atas kontribusinya dalam mendukung pendidikan anak bangsa. Menurutnya, program beasiswa ini merupakan langkah strategis untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia Indonesia. “Program ini adalah langkah luar biasa untuk mendukung pendidikan putra-putri bangsa. Kami berharap para penerima beasiswa dapat memanfaatkan kesempatan ini dengan bijak, tidak hanya untuk berprestasi secara akademik tetapi juga dalam mengembangkan potensi lain seperti keterampilan, organisasi, dan kontribusi sosial,” ujar Dr. Agus.
Selain itu, ia juga menekankan pentingnya evaluasi berkala atas perkembangan akademik para penerima beasiswa, serta mengimbau mereka untuk aktif dalam berbagai kegiatan yang memberikan dampak positif.
Kegiatan ini juga dirancang untuk membekali para peserta dengan kemampuan branding diri, membangun potensi, dan meningkatkan kesadaran akan peran strategis mereka sebagai calon pemimpin bangsa di masa depan. Diharapkan, melalui program ini, generasi muda dapat berkontribusi dalam menciptakan Indonesia yang lebih maju dan sejahtera pada 2045.
Kegiatan ditutup dengan sesi pembinaan yang dipandu oleh para mentor Beasiswa Cendekia BAZNAS Regional Banten, yang memberikan materi motivasi dan strategi pengembangan diri kepada para peserta. Kegiatan ini menjadi langkah awal menuju terciptanya generasi emas yang tidak hanya unggul secara akademik, tetapi juga mampu berkontribusi nyata bagi masyarakat dan bangsa.
Berita : Riry/Angga Humas
Dokumentasi : Riry