CARI INFO TENTANG PTN, SMAN 13 KAB. TANGERANG KUNJUNGI UNTIRTA

Diposting pada

SERANG, (24/02/20) – Sekolah Menengah Atas Negeri 13 (SMAN 13) Kabupaten Tangerang melakukan kunjungan ke Universitas Sultan Ageng Tirtayasa pada senin (24/02). Rombongan SMAN 13 terdiri dari 38 siswa kelas XI dan 7 orang dewan guru yang dipimpin oleh  H. Sumanto Koordinator BK mewakili kepala sekolah. Rombongan ini diterima oleh kasubag Humas Untirta, Veronica Dian Faradisa di Gedung Auditorium Untirta.

Kedatangan rombongan SMAN 13 kab tangerang  ini dalam rangka mencari informasi tentang Perguruan Tinggi Negeri khususnya dibanten. “ Siswa siswi yang kami bawa adalah siswa siswi yang kebetulan memilih universitas nya dilingkungan banten. Secara otomotis untuk banten universitas yang paling besar adalah Untirta maka anak-anak saya arahkan untuk mencari ilmu dan informasi tentang kelanjutan studi di Untirta.” Ucap H. sumanto dalam sambutannya. Lebih lanjut H. Sumanto menjelaskan  bahwa anak-anak kelas XI masih banyak belum paham atau terkoneksi terhadap hal hal yang berkaitan dengan perguruan tinggi negeri karena fokus belajar. Untuk itu kunjungan ini dilaksanakan agar siswa di kelas XI sudah punya pengetahuan tentang PTN dan sudah bisa menetukan arah yang jelas ketika  nanti mereka lulus.

Wakil Rektor IV bidang kerjasama , sistem informasi, Penguatan Kemitraan dan Layanan Industri, Dr. Aceng Hasani, M.Pd dalam sambutannya menyampaikan rasa terimakasih dan apresiasi yang tinggi kepada SMAN 13 Kab Tangerang melakukan kunjungan ke Untirta.  “Kami ucapkan selamat datang dan menyambut dengan hangat anak anak siswa siswi SMAN 13 Kab Tangerang dikampus Untirta, saat ini memang sedang musim anak anak kelas XI berkunjung ke PTN di Indonesia”. katanya. Dia berharap anak anak kelas XI  tidak lagi buta informasi tentang PTN dan Jalur masuknya sehingga sudah memiliki gambaran universitas mana yang akan dituju fakultas dan jurusannya. Pada kesempatan tersebut Dr, Aceng juga sempat menyampaikan tentang program kampus merdeka yang diluncurkan oleh Menteri Pendidikan dan kebudayaan, Nadiem Makariem. “bagi kelas XI yang sekarang, tahun depan nanti sudah mulai merasakan program dari pak nadiem yakni kampus merdeka, yang mana nanti ada 1 semester kuliah diluar dari prodi peminatan dan 2 semester magang di industri”ucapnya.

Selain tanya jawab tentang informasi PTN, Kunjungan SMAN 13 Kab Tangerang kali ini diisi juga materi tentang keuntirtaan yang disampaikan oleh Kasubag Humas Untirta, Veronica Dian Faradisa, MM dan juga informasi tentang Jalur Masuk SNMPTN, SBMPTN, dan SMMPTN Barat yang disampaikan oleh Bapak Aditya Angga, M.Ikom. (RDB)