LAKSANAKAN APEL KESADARAN, UNTIRTA BERI PENGHARGAAN DAN BEASISWA

Diposting pada

Serang, (17/02/20) – Universtas Sultan Ageng TIrtayasa menyelenggarakan apel kesadaran secara rutin tanggal 17 setiap bulannya di lapangan teater terbuka Untirta dimulai pukul 7.00 pagi. Petugas apel pada kesempatan ini dilaksanakan oleh unsur jajaran Fakultas Ilmu Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) dan bertindak sebagai Pembina apel adalah Dekan FIKP, Dr. Dase Erwin Juansah, M.Pd.

Dalam sambutannya yang bertema peningkatan rasa soliditas, solidaritas, dan kebersamaan dalam mewujudkan untirta maju, Dekan FKIP mengungkapkan bahwa apel kesadaran ini dapat meningkatkan rasa cinta tanah air dan bangsa sehingga dapat di implementasikan dengan lebih meningkatkan daya juang sebagai seorang ASN melalui peningkatan etos kerja sesuai dengan tugas dan fungsi masing masing di Untirta. “Selain itu sebagai civitas akademika Untirta hendaknya semangat kebersamaan, solidaritas, dan soliditas harus tetap kita jaga bahkan harus lebih diperkokoh guna menggapai cita cita Untirta untuk mampu bersaing di kawasan Asean 2030. Dengan berlandaskan semangat tersebut semoga selalu menginspirasi kita untuk lebih giat dan bahu membahu dalam kebersamaan untuk mencapai untirta maju”. tambahnya.

Lebih lanjut Dr. Dase juga menjelaskan bahwa di bulan februari ini banyak peristiwa penting dalam perjalanan bangsa dan negara diantaranya perlawanan rakyat Indonesia terhadap pasukan jepang pada tanggal 1 februari 1942 dan pemberontakan PETA di blitar dibawah pimpinan Sodancho Supriyadi. “Dari gambaran sejarah diatas, kita bisa menarik nilai nilai juang dan semangat kebersamaan, persatuan, dan soliditas semua komponen yang terlibat didalam perjuangan tersebut” katanya.

Diakhir sambutannya Dr. Dase mengajak untuk selalu memperkuat kebersamaan  karena itu adalah modal utama untuk maju dan meningkatkan mutu untirta. Ia mengatakan “Rektor Untirta selalu mengingatkan kita untuk senantiasa menjaga kebersamaan untuk menggapai cita cita untirta menjadi kampus yang mampu bersaing di tingkat ASEAN. Tidak ada yang tidak mungkin, jika tuhan sudah berkehendak, insya Allah semua akan terwujud”.

Perlu diinformasikan, dalam kesempatan apel kesadaran ini banyak diberikan penghargaan dan beasiswa bagi dosen dan mahasiswa diantaranya :

  1. Penghargaan bagi dosen Untirta penerima hibah penelitian dan pengabdian kepada masyarakat tingkat nasional sebanyak 22 dosen lintas jurusan/prodi tahun 2020
  2. Penghargaan bagi program studi dilingkungan Untirta dengan jumlah peneliti dan judul proposal penelitian dan pengabdian masyarakat yang lolos terbanyak pada seleksi di tingkat nasional tahun 2020
  3. Penghargaan bagi fakultas dilingkungan Untirta dengan jumlah peneliti dan judul proposal penelitian dan pengabdian masyarakat yang lolos terbanyak pada seleksi di tingkat nasional tahun 2020
  4. Pemberian Beasiswa Indonesia Cerdas dari BRI untuk 15 mahasiswa untirta lintas jurusan/prodi
  5. Penghargaan untuk mahasiswa pencipta lagu gerakan pramuka