Semarakkan Dies Natalis ke-41, Untirta Gelar Pertandingan Bulutangkis

Diposting pada

SERANG – Jelang perayaan Dies Natalis ke-41 Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta), sejumlah perlombaan dan pertandingan olahraga bagi sivitas akademika Untirta diselenggarakan. Pertandingan bulutangkis menjadi salah satu cabang olahraga yang dikompetisikan pada Senin, (13/09/2022) di Gedung Auditorium Kampus Untirta Sindangsari.

Dosen dan tenaga kependidikan dari tiap-tiap fakultas, lembaga, dan unit berlaga dengan maksimal untuk dapat maju ke babak selanjutnya demi membawa pulang gelar juara. Dosen dan tenaga kependidikan yang tak bertanding turut hadir di pinggir lapangan untuk memberi dukungan moral sekaligus memeriahkan suasana dengan teriakan dan tepuk tangan yang menggema membakar semangat para pemain.

Beberapa tim yang bertanding pada hari ini di antaranya, yakni Pascasarjana 2 melawan Fakultas Teknik 2 yang dimenangkan oleh Teknik 2, Putri BUKK 2 melawan Fakultas Pertanian 3 yang dimenangkan oleh BUKK 2, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) 3 melawan Fakultas Hukum 2 yang dimenangkan oleh Fakultas Hukum 2, Pusdainfo 2 melawan Fakultas Teknik 2, serta Fakultas Humu 2 melawan Pascasarjana 3. Seluruh tim yang menang akan kembali bertanding di babak selanjutnya. (SAC/ AAP/ VDF)