Tim Pendampingan Sosial Untirta-BNPB Serahkan Bantuan Stimulan

Diposting pada

Sumur – 23 November 2021 – Tim Pendampingan Sosial BNPB Untirta menyerahkan bantuan stimulan kepada kelompok masyarakat Desa Sumberjaya Kecamatan Sumur Kabupaten Pandeglang, setelah sebelumnya tim telah menyerahkan bantuan kepada kelompok masyarakat Desa Sajira Mekar Kecamatan Sajira Kabupaten Lebak pada tanggal 22 November 2021.
Penyerahan bantuan dikawal langsung oleh Kepala Desa Sumberjaya Cecep Mulyadi. “Kami merasa bersyukur atas bantuan ini, InssaAllah segera kami gunakan untuk kelompok masyarakat”, ujarnya. Ia menambahkan bahwa bantuan untuk kepemudaan, olahraga dan majelis talim ini sangat kami butuhkan untuk mendorong masyarakat terlebih pasca bencana. “Kami juga mengucapkan terimakasih karena pendampingan sosial yang telah dilakukan pihak Untirta dan BNPB kepada masyarakat bukan hanya bantuan stimulan ini saja, tetapi juga ilmu yang telah dibagikan lewat beberapa pelatihan yang dilakukan sangat bermanfaat bagi masyarakat”, pungkasnya.

Ketua tim pendampingan sosial Untirta Dr. Mirajiani, M.Si menyampaikan “Tujuan kami di sini adalah untuk menyampaikan barang-barang yang telah disepakati sebelumnya sesuai dengan usulan kelompok masyarakat”, ungkapnya. Ia menambahkan bahwa Alhamdulillah walaupun pandemi pendampingan sosial dapat dijalankan dengan menerapkan protokol kesehatan. “Terimakasih atas dukungan dari masyarakat Sumberjaya yang berperan aktif dalam seluruh kegiatan yang telah dilakukan. Ini merupakan bentuk pengabdian kepada masyarakat”, ujarnya. Diharapkan pelatihan dan barang stimulan yang telah diberikan dapat memotivasi masyarakat dan pemanfaatannya dapat berkelanjutan. “Harapan kami hanya satu yaitu apa yang telah kami lakukan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat”, pungkasnya.

Dr. M. Naim wakil ketua tim menyampaikan bahwa pemilihan lokasi di Sumberjaya merupakan komitmen Untirta untuk menjangkau daerah Selatan yang jarang terjamah. “Untirta dengan BNPB memberikan rangsangan bantuan stimulan bagi korban terdampak bencana tsunami”, ujarnya. Ia menambahkan bahwa Untirta dan BNPB hadir dan bermanfaat bagi masyarakat. “Semoga bukan hanya kegiatan ini saja, tetapi kedepan dapat berkelanjutan dan Untirta akan mendorong dalam upaya peningkatan kualitas masyarakat Banten dan Indonesia”, imbuhnya. Diakhir, Ia menegaskan bahwa bantuan ini bukan untuk individu, tetapi untuk kelompok masyarakat.