Seminar Nasional Sosialisasi dan Pembelajaran Pemulihan Pasca Bencana Alam. : Sosial, Ekonomi dan SDA

Diposting pada

Jakarta – BNPB dan IPB mengadakan kegiatan Seminar Nasional Sosialisasi dan Pembelajaran Pemulihan Pasca Bencana Alam. : Sosial, Ekonomi dan SDA (15/12) secara hybrid. Seminar ini menghadirkan Letjen Doni Monardo Kepala BNPB selaku Keynote Speaker, Deputi bidang Rehabilitasi dan Rekontruksi BNPB Ir. Rifai M.B.A, Narasuber kegiatan dari Untirta Dr. H. Aceng Hasani, M.Pd selaku Wakil Rektor Bidang 4 dan perwakila. dari beberapa Perguruan Tinggi Negeri mitra BNPB. Peserta kegiatan dibuka secara umum dengam kuota terbatas.

Wakil Rektor Bidang 4 Untirta Dr. H. Aceng Hasani, M.Pd dalam paparannya  menyampaikan bahwa di Banten Untirta diberikan kepercayaan untuk melakukan pendampingan sosial di Kabupaten Serang dan pendampingan ekonomi di Kabupaten Pandeglang. Beberapa hal yang dilakukan di Kabupaten Serang yaitu menggiatkan kembali kegiatan kepemudaan dan keolahragaan, keagamaan dan pendidikan. “Kami juga melaporkan seluruh kegiatan dari hasil kerjasama antara Untirta dengan BNPB kepada Pemerintah Daerah”, katanya.

Beliau menambahkan bahwa di Pandeglang Gubernur Banten juga sudah melakukan program pemberian rumah tetap, agar masyarakat tidak lagi berdiam di zona merah bencana.

Yang menjadi permasalahan yaitu hunian sementara/huntara dan hunian tetap/huntap  lokasinya masih jauh dari tempat penduduk mencari mata pencaharian. Karena mereka nelayan jadi tetap kembali ke laut/zona merah, ini yang kemudian terus kami berikan edukasi dan koordinasi dengan pemerintah daerah agar tepat sasaran”, ujarnya.

Dari program kerjasama dengan BPNP juga menggiatkan kembali potensi masyarakat secerti pembuatan kerajinan masyarakat. Kegiatan pendampingan ini dirasakan betul manfaatnya oleh masyarakat.

Tahun depan direncakan akan ada kegiatan lanjutan sebagai komitmen BNPB Untirta dan Pemerintah Daerah dalam meningkatkan kondisi sosial ekonomi masyarakat di daerah terdampak bencana”, pungkasnya.