Pascasarjana Universitas Udayana Kunjungi FT Untirta

Diposting pada

Pascasarjana Universitas Udayana Bali berkunjung ke Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) dalam rangka bersilahturahmi dan mensosialisasikan program studi (Prodi) Doktor ilmu teknik yang telah dimilikinya di ruang Auditorium gedung Dekanat Fakultas Teknik (FT) kampus Cilegon (17/09/19).

Delegasi dari Pascasarjana Universitas Udayana disambut oleh para unsur pimpinan fakultas seperti diantaranya Dekan, Kepala Bagian, para Kasubag dan ketua Prodi, serta dihadiri oleh para dosen dari berbagai Prodi yang ada di lingungan FT Untirta. Pada kesempatan sambutannya Dr. Eng. Ali Al-Hamidi selaku Dekan menyampaikan selamat datang di Untirta, kemudian dilanjutkan dengan pemaparan selayang pandang Untirta dan FT, beliau menerangkan keadaan terkini di fakultasnya seperti jumlah mahasiswa aktif FT 2650 mahasiswa, data tenaga pengajar terkini yang berjumlah total 171 orang dengan rincian 102 orang dosen berpendidikan S2, 29 orang dosen s3 dan 40 orang sedang study lanjut di s3, dengan datangnya delegasi dari Pascasarjana Udayana ini beliau berharap rekan kerjanya sesama dosen bisa bertambah wawasannya dan bagi yang belum menempuh doktor/S3 agar disegerakan.

Prof. Dr. Ir. I Wayan Surata, M.Erg selaku salah satu guru besar di Pascasarjana Udayana menyampaikan bahwa kedatangan ke Untirta selain bersilahturahmi juga untuk mensosialisasikan Prodi Doktor ilmu teknik yang dimiliki, seperti diantaranya doktor teknik mesin, teknik elektro dan komputer, teknik sipil, teknik arsitektur, teknik teknologi informasi serta teknik industri, mahasiswa Doktor Universitas Udayana akan menempuh studi sebanyak 6 semester/3 tahun dan diberi kesempatan sampai 10 semester / 5 tahun, menerangkan kurikulum dan perihal ujian bagi mahasiswa doktor dan lain sebagainya. Pada akhir katanya beliau berharap kedepannya terjalin kerjasama anatara dua perguruan tinggi negeri ini dan para dosen FT Untirta yang belum berpendidikan doktor bisa lanjut studi di universitasnya karena program pascasarjana doktoral Udayana sudah berakreditasi B.

adapun salah satu dosen Untirta yang menghadiri kegiatan ini Hadi Setiawan, ST., MT dari Prodi teknik industri menyampaikan bahwa dirinya terus terang berminat untuk melanjutkan studi ke jenjang Doktor, karena profesi Dosen kedepannya dituntut minimal harus berpendidikan doktor, dirinya berpendapat jika memungkinkan dan disepakati serta telah terjalin kerjasama, guna mengakselerasi gelar doktor proses belajarnya dilakukan di Untirta dengan mendatangkan Dosen dari Udayana. Pada kesempatan lain ditemui salah satu alumni dari program doktoral Universitas Udayana Dr. Ir. Wahyu Susihono, ST., MT., IPM, Eir yang kini mengajar di Prodi teknik industri FT Untirta menyampaikan pengalaman studi doktoral di Udayana selama 3 tahun menyenangkan, secara akademik mendukung baik dimulai dari dosen sampai dengan literasi, secara prinsip aturan dan sistem sama seperti institusi lain, adapun bedanya adalah kenyamanan dalam studi, sebagai contoh jika ingin berdiskusi dengan professor janji pada pagi hari dan sore harinya bisa ketemu, dirinya bersaran untuk rekan-rekannya yang akan melanjutkan study Doktor untuk mempersiapkan diri, mempersiapkan riset yang akan diperdalam, karena dalam studi doktor berbeda dengan studi magister, sehingga kita hanya menajamkan, memperoleh novelty/temuan dan akhir bisa mengeluarkan teori.